Huruf Izhar Halqi Serta Penjelasan Lengkapnya

Huruf Izhar Halqi Serta Penjelasan Lengkapnya

Huruf izhar halqi itu ada berapa dan apa saja ya? Yuk simak artikel ini.

Seperti yang kita ketahui bahwa mempelajari ilmu tajwid itu penting agar bacaan Al-Quran kita baik dan benar. Salah satu cabang ilmu tajwid adalah hukum bacaan nun mati atau tanwin. Hukum bacaan nun mati atau tanwin ada banyak macamnya seperti izhar halqi, iqlab, idgham bigunnah, idgham bilagunnah dan ikhfa. Artikel ini akan membahas tentang izhar halqi.

Izhar halqi adalah salah satu ilmu tajwid terkait hukum bacaan nun mati atau tanwin. Ingin mengetahui lebih lanjut terkait izhar halqi? Yuk, simak penjelasan di bawah ini. Artikel ini akan menjelaskan pengertian, huruf izhar halqi, hingga contohnya.

Pengertian

Sebelum mengetahui apa itu izhar halqi, kita akan bahas terlebih dahulu pengertiannya secara bahasa. Izhar halqi secara bahasa berasal dari kata “izhar” dan “halqi”. Izhar artinya jelas, dan “halqi” berarti tenggorokan. Disebut izhar halqi karena huruf-huruf izhar halqi makhrajnya keluar dari tenggorokan.

Pengertian hukum bacaan izhar halqi adalah hukum bacaan nun mati atau tanwin yang terjadi apabila nun mati atau tanwin bertemu dengan salah satu huruf izhar halqi.

Huruf-huruf Izhar Halqi

Setelah mengetahui pengertian izhar halqi, selanjutnya kita bahas mengenai huruf-hurufnya. Izhar halqi hurufnya ada 6, yaitu antara lain sebagai berikut:

  1. Hamzah (ء)
  2. Ha (ح)
  3. Kha (خ)
  4. ‘Ain (ع)
  5. Ghain (غ)
  6. Ha (ه‍)

Apabila nun mati atau tanwin bertemu dengan salah satu dari huruf hijaiyah di atas, maka terjadilah hukum bacaan izhar halqi.

Cara Membaca

Apabila nun mati atau tanwin bertemu dengan salah satu huruf izhar halqi yang berada setelahnya, maka huruf nun mati atau tanwin tersebut dibaca jelas tanpa adanya dengung. Lalu membaca huruf halqi sesuai makhrajnya.

Contoh Izhar Halqi

Berikut ini beberapa contoh izhar halqi dalam Al-Quran untuk memberikan gambaran lebih lanjut agar kalian lebih paham:

  1. Fathah tanwin (ـً) bertemu ء

عُذْرًا أَوْ نُذْرًا

Artinya: “untuk menolak alasan-alasan atau memberi peringatan” (QS. Al-Mursalat ayat 6)

2. Fathah tanwin (ـً) bertemu ح

…يُمَتِّعْكُمْ مَّتَاعًا حَسَنًا

Artinya: “… niscaya Dia akan memberi kenikmatan yang baik kepadamu…” (QS. Hud ayat 3)

3. Kasrah tanwin bertemu خ

وُجُوْهٌ يَّوْمَئِذٍخَاشِعَةٌ

Artinya: “Pada hari itu banyak wajah yang tertunduk terhina,” (QS. Al-Ghasyiyah ayat 2)

4. Nun mati bertemu ع

…صِرَاطَ الَّذِيْنَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ

Artinya: “(yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepadanya;…” (QS. Al-Fatihah ayat 7)

5. Nun mati bertemu غ

إِلاَّ مِنْ غِسْلِيْنٍ

Artinya: “… kecuali dari darah dan nanah.” (QS. Al-Haaqqah ayat 36)

6. Nun mati bertemu ه‍

…يَأْكُلُ مِنْهَا

Artinya: “…sehingga dia dapat maka dari (hasilnya)?…” (QS. Al-Furqon ayat 8)

Contoh-contoh di atas, pada huruf nun sukun atau tanwin cara membacanya jelas tanpa dengung dan setelah itu lanjutkan dengan membaca huruf halqi sesuai makhraj.

Sebenarnya masih banyak sekali contoh bacaan izhar halqi ini. Kalian akan menemukannya pada ayat-ayat lain di Al-Quran.

Setelah menyimak penjelasan di atas, semoga menambah wawasan kalian mengenai ilmu tajwid. Jika masih belum paham dan membutuhkan bimbingan dari ustaz/ustazah profesional, lebih baik daftarkan dirimu ke tempat mengaji terpercaya. Salah satu rekomendasi kursus belajar mengaji online yang bisa kalian ikuti adalah Syarihub. Di sini pembelajaran berlangsung secara online sehingga dapat dilakukan dari mana saja dan kapan saja.